Indonesiaku Tercinta 2
Indonesia tercinta (Lanjutan)
Terkadang miris memang,.. menyaksikan tingkah polah para demonstran yang sepertinya sudah tidak mengindahkan etika dan adat ketimuran... Betapa tidak,.. dengan orasi yang gak enak di dengar sambil mengarak seekor binatang “Kerbau” berbadan besar sambil meneriakkan yel yel... inilah figur seorang pemimpin kita, berbadan besar, males, dan lain lain bla bla bla.... masih juga di tempel sebuah photo di pantat kerbau tersebut. “Duh” .... Apa tidak ada cara yang lebih baik untuk mengemukakan pendapat selain dengan cara seperti itu..???
Terlepas dari permasalahan yang sedang di hadapi bangsa ini,.. demo yang marak yang sudah tidak beretika lagi,... memang perlu adanya ketegasan dari pihak pemerintah untuk benar2 menciptakan pemerintahan yang bersih, dan berorientasi pada rakyat yang menyentuh seluruh lapisan masyarakat,.. lebih di titikberatkan masyarakat golongan menengah ke bawah. “Rakyat miskin – red”
Betapa kita juga ngenes hati ini menyaksikan berita kelaparan,.. bahkan ada anak berusia 7 tahun yang nyaris tinggal tulang berbalut kulit “SCTV 2 Feb”, anak yang sakit tidak bisa berobat dan lain sebagainya.
Mungkin kita perlu menyimak, kemudian mengadopsi trik trik dalam pidato presiden Barack Obama, dimana setiap kalimat yang mengalir dari mulutnya selalu mendapat applaus dari segenap anggota dewan yang hadir mengikuti sidang. “Kontras sekali dengan kondisi di tanah air kita bukan”,.. Kurang lebih seperti di bawah inilah kutipan pidatonya...
“Kita boleh gagal di tahun 2009 ini”,.. tapi kita akan bekerja keras dan tidak gagal lagi di tahun 2010, "Setahun berlalu, badai yang terburuk sudah berlalu, namun kerusakan masih ada," ujar Obama dalam pidato pertamanya, seperti dikutip dari AFP , Kamis (28/1/2010).
Obama menambahkan, pihaknya akan berupaya membantu pengembangan usaha kecil dan menengah (UKM - Indonesia), dengan dana dari bailout yang sudah dibayar oleh institusi finansial.
"Saya mengusulkan kita dapat mengambil US$ 30 miliar dari dana perbankan Wall Street yang sudah dibayar kembali dan menggunakannya untuk membantu komunitas bank-bank agar bisa memberikan kredit kepada UKM sehingga bisa bertahan," urai Obama.
Presiden dari partai Demokrat itu juga mengajukan usulan pajak kredit UKM baru. Ketentuan ini akan diberikan kepada sekitar 1 juta UKM yang mempekerjakan pekerja-pekerja baru atau menaikkan gaji.
Insentif pajak juga akan diberikan kepada pebisnis agar bisa berinvestasi untuk membangun pabrik dan peralatan baru.
Presiden Obama juga berharap pemerintah bisa mewujudkan program tambahan 1,5 juta lapangan kerja pada tahun ini setelah adanya stimulus. UU baru kemungkinan akan dibuat untuk bisa menciptakan lebih banyak tenaga kerja. .....
Nah...... mungkin dari pidato tsb ada sisi positif dan mungkin bisa di terapkan di negeri kita tercinta.
Pertama .... Mbok batalkan saja pembelian pesawat kepresidenan yang berharga ratusan miliar itu...
Kedua... Jangan setujui pengajuan kenaikan gaji pejabat yang sudah lebih dari cukup ituh.. ingat anak2 terlantar yang kekurangan gizi, kurang makan, bahkan tempat tinggal pun tidak punya.
Ktiga... Tarik saja kembali fasilitas mobil mewah untuk para mentri....
Keempat... Pagar istana yang menelan dana 22 miliar ituh.... sebenarnya bukan prioritas kan..??? tapi kalau yang ituh tuh gak mungkin di cabut kembali bukan...
Nah... dari ke 3 item tsb,... kalo dananya di kumpulkan untuk sedikit menambahkan alokasi dana UKM bisa untuk membantu masyarakat miskin yang notabene mau berdagang pisang goreng saja tidak punya modal.... Insya allah akan berhasil, dan akan mendapatkan applaus dari masyarakat khususnya golongan menengah ke bawah....... Semoga..
"Ini Suara rakyat kecil yang hanya berharap bisa mengais rezeki dengan tenang..."
Maaf... ini bukan atas nama golongan, hanya suara pribadi,.. semoga ada perhatian.. “Lanjutkan”
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda